Review Kimukatsu Grand Indonesia: Menu, Harga dan Lokasi

Review Kimukatsu Grand Indonesia Menu, Harga dan Lokasi

Bagi warga Jakarta tentunya sudah tidak asing dengan restoran Kimukatsu Grand Indonesia. Restoran ini menjadi salah satu pilihan kulineran terbaik ketika kamu berkunjung ke Grand Indonesia. Kimukatsu sendiri merupakan salah satu restoran Jepang yang hadir menawarkan berbagai menu-menu ala Jepang.

Salah satu hidangan populer yang bisa kamu coba adalah Katsu sebagai salah satu makanan khas Jepang. Katsu disini tersedia dengan varian nikmat dan rasanya yang renyah. Namun tentunya masih ada berbagai variasi menu lain, yang bisa kamu coba saat datang ke Kimukatsu. Oleh karena itu silahkan simak review lengkap yang kami berikan di bawah ini.

Profil Kimukatsu Grand Indonesia

Kimukatsu adalah salah satu restoran Jepang yang menjadi bagian dari Grup Boga. Untuk pertama kalinya Kimukatsu hadir di Indonesia sejak tahun 2012. Hingga saat ini Kimukatsu telah mempunyai 40 cabang di berbagai kota di Indonesia, yang salah satunya adalah di Grand Indonesia.

Belakangan ini Kimukatsu menjadi salah satu restoran Jepang terpopuler, yang banyak dicari oleh masyarakat. salah satu alasannya karena kepopuleran katsu yang merebak diantara masyarakat Indonesia.

Pastinya bagi penyuka makanan Jepang sudah tidak asing lagi dengan Kimukatsu. Selain Katsu disini tersedia banyak sekali pilihan menu lainnya, yang bisa kamu cobain. Hal tersebut mulai dari sushi, bento, katsu serta dessert.

Lokasi

Lokasi Kimukatsu Grand Indonesia berada di Mall Grand Indonesia GD1-05&06 I Lantai 3A jalan Mh. Thamrin, Kec. Menteng Kota Jakarta Pusat. Kamu bisa berkunjung ke Grand Indonesia dan menikmati berbagai pilihan menu di Kimukatsu setelah menghabiskan waktu berbelanja.

Review Lengkap Kimukatsu Grand Indonesia

Berikut adalah ulasan lengkap mengenai Kimukatsu Grand Indonesia yang bisa diketahui:

1. Tempat Bersih dan Nyaman

Salah satu kelebihan saat datang ke Kimukatsu adalah tempatnya yang bersih dan nyaman. Disini semua staff selalu menjaga kebersihan tempat makanan meskipun ditengah-tengah jam sibuk restoran.

Hal tersebut juga menjadi salah satu alasan kenapa banyak sekali pelanggan, yang sering berkunjung ke Kimukatsu setiap harinya. Bahkan dibandingkan dengan restoran Jepang lainnya Kimukatsu tersebut menjadi restoran yang selalu ramai pengunjung.

2. Pelayanan Terbaik

Kelebihan lain dari Kimukatsu juga terletak di pelayanan yang diberikan kepada konsumen. Disini semua pelayanan mungkin memiliki standar SOP yang ketat dan baik. Sehingga semua staff selalu memberikan pelayanan terbaik dan selalu ramah kepada semua pelanggan.

Staff juga senantiasa tersenyum sembari memberikan kebutuhan pelanggan secara baik. Hal tersebut juga menjadi nilai tambah bagi Kimukatsu, untuk memberikan kepuasan kepada para pelanggannya.

3. Rasa Berkualitas

Sebagai restoran Jepang Kimukatsu menghadirkan cita rasa otentik dan enak. Rasa tersebut juga pas di lidah orang Indonesia dan terkesan nagih. Semua menu dihidangkan dengan seasoning terbaik dan tampilannya sangat menggoda.

Semua menu tentunya juga dibuat dengan bahan-bahan berkualitas terbaik, yang semakin menambah cita rasa lezatnya.

4. Menu dan Harga

Menu dan Harga

Semua menu yang tersedia di Kimukatsu Grand Indonesia umumya memiliki harga cenderung terjangkau. Bahkan tersedia banyak sekali pilihan menu, yang nantinya dapat kamu cobain:

  • Chicken katsu orginal : Rp. 45.000
  • Chicken katsu cheese : Rp. 52.000
  • Chicken katsu negi : Rp. 49.000
  • Chicken katsu black pepper : Rp. 49.000
  • Chicken katsu garlic : Rp. 49.000
  • Beef katsu original, cheese, negi, black pepper dan garlic start from : Rp. 50.000 – Rp. 57.000
  • Katsudon sets chickern : Rp. 55.000
  • Katsudon sets beef : Rp. 70.000
  • Tori kawa : Rp. 9.000
  • Agenda tofu : Rp. 20.000
  • Yasai katsu : Rp. 15.000
  • Chicken karage : Rp. 26.000
  • Shrimp mayonnaise : Rp. 38.000
  • Dll

Masih ada banyak sekali pilihan menu di Kimukatsu Grand Indonesia yang bisa kamu cobain. Itulah tadi review mengenai Kimukatsu Grand Indonesia yang pastinya wajib buat kamu kunjungi saat ke Grand Indonesia.