Apa saja tugas agen asuransi? Tugas agen asuransi salah satunya menawarkan dan memasarkan produk asuransi untuk dan atas nama penanggung. Penanggung di sini menunjuk pada perusahaan asuransi yang diwakilinya. Agen asuransi bertanggung jawab memasarkan dan menjual jasa asuransi untuk jaminan kerugian yang disebabkan oleh sakit, kecelakaan mobil, kebakaran, gempa bumi, dan sebagainya. Selain itu, agen asuransi bertugas sebagai perantara terjadinya kesepakatan antara tertanggung dan penanggung yang nantinya akan diatur dalam perjanjian asuransi. Untuk lebih lengkapnya simak tugas agen asuransi dan tanggung jawab agen asuransi kepada nasabah asuransi dibawah ini.
Tugas Agen Asuransi
1. Tugas dan Tanggung Jawab Agen Asuransi pada Diri Sendiri
Agen asuransi memiliki tugas dan tanggung jawab pada diri sendiri seperti dituntut untuk terus belajar dan mengembangkan diri agar bisa mengikuti perkembangan zaman dan memahami apa yang dibutuhkan banyak orang saat ini sehingga semakin memperkokoh profesionalisme sesuai dengan keahliannya.
2. Tugas dan Tanggung Jawab Agen Asuransi pada Perusahaan
Agen asuransi memiliki tugas dan tanggung jawab pada perusahaan seperti menguasai produk dan peraturan tentang perusahaan dan mencapai target perusahaan sesuai kesepakatan menjadi tugas pokok agen asuransi yang harus diselesaikan.
3. Tugas dan Tanggung Jawab Agen Asuransi pada Nasabah
Agen asuransi memiliki tugas dan tanggung jawab pada nasabah seperti menjaga hubungan baik dengan nasabah dan seorang agen asuransi tidak boleh meninggalkan begitu saja nasabah yang sudah menjadi pemegang polis asuransi. Diusahakan untuk tetap menjaga komunikasi dan menjadi sosok solutif yang membantu segala keluhan dan pertanyaan nasabah selama menjadi pemegang polis.
4. Tugas dan Tanggung Jawab Agen Asuransi pada Masyarakat
Agen asuransi memiliki tugas dan tanggung jawab pada masyarakat seperti menyampaikan informasi yang valid dan benar kepada masyarakat tentang produk layanan asuransi tanpa ada rekayasa sedikit pun. Edukasi yang benar terhadap layanan asuransi dan perusahaan asuransi akan membuat masyarakat sadar terhadap pentingnya asuransi bagi kehidupan mereka. Dengan adanya edukasi dan informasi valid di masyarakat, tentu tugas seorang agen lebih mudah karena sudah mendapatkan citra positif di masyarakat.
Tanggung Jawab Agen Asuransi ke Nasabah Asuransi
1. Agen asuransi bertanggung jawab dalam hal penguasaan produk dan segala peraturan yang ditetapkan perusahaan asuransi.
2. Agen asuransi bertanggung jawab memberikan penjelasan dan edukasi secara jelas dan rinci kepada calon tertanggung yang berkenaan dengan produk asuransi, termasuk segala macam hak dan kewajiban tertanggung dan penanggung.
3. Agen asuransi bertanggung jawab melayani dan membantu tertanggung dalam hal yang berkaitan dengan asuransi, seperti mengajukan klaim asuransi.
4. Agen asuransi bertanggung jawab melaksanakan tugas dan berusaha mencapai target yang telah menjadi kesepakatan.
5. Agen asuransi bertanggung jawab memelihara hubungan baik dengan pemegang polis.
6. Agen asuransi bertanggung jawab memberikan konsultasi ataupun membantu mencarikan solusi untuk pihak tertanggung jika terdapat masalah.
Pengetahuan dan Keahlian Agen Asuransi
1. Agen asuransi memiliki kemampuan sales/marketing.
2. Agen asuransi memiliki kemampuan komunikasi.
3. Agen asuransi memiliki kemampuan penguasaan produk.
4. Agen asuransi memiliki kemampuan menjadi pendengar yang baik.
5. Agen asuransi memiliki kemampuan mengorganisir.
6. Agen asuransi memiliki pengetahuan tentang membaca karakteristik klien.
7. Agen asuransi memiliki pengetahuan tentang teknik persuasi.
Hubungi AsuransiHub.id, Agen Asuransi Terbaik dan Terpercaya!
AsuransiHub.id adalah media dan agen asuransi di Indonesia terbaik, aman dan terpercaya. Anda bisa konsultasi asuransi melalui nomor whatsapp 081803081010. Selain itu, Anda bisa membaca informasi seputar Asuransi di website AsuransiHub.id agar lebih paham mengenai Asuransi. Tunggu apalagi, hubungi AsuransiHub.id sekarang juga!